[Unpad.ac.id, 10/04/2013] Gelanggang Himpunan Mahasiswa Sastra Inggris (Gemasi) Fakultas Ilmu Budaya Unpad berhasil menjadi Juara Umum dalam Annual National SAEED Competition yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Gunung Djati pada 5 -7 April 2013 kemarin.

Delegasi Gemasi FIB Unpad yang meraih prestasi bersama dengan pengurus organisasi Gemasi FIB Unpad (Foto: Dadan T.)*
Dalam kesempatan tersebut, Gemasi berhasil meraih juara pertama pada 3 kategori lomba, yakni kategori Writing Competition oleh Nadia Dhaifina, kategori Story-Telling Competition oleh Sharon Patricia Kandou, dan kategori Newscasting Competition oleh Nikko Kurnia Hermawan. Peserta kompetisi berasal dari berbagai universitas di Indonesia. “Senang sekali, padahal ini adalah kali pertama saya mengikuti kompetisi story-telling,” ujar Patricia saat diawawancarai di Ruang UPT Humas Unpad, Gedung Rektorat Unpad Jatinangor, Rabu (10/04).
Dalam kategori Story-Telling Competition, Patricia berhasil memukau para juri lewat kisah perjuangan tokoh Christina Martha Tiahahu. Meskipun baru pertama kali mengikuti kompetisi story-telling, tidak ada kesan ragu bagi Patricia utnuk bersaing dengan peserta lainnya.
Sementara untuk kategori Writing Competition, Nadia berhasil meraih juara lewat esainya tentang rumitnya mengatasi korupsi di Indonesia. Ia pun menggambarkan betapa mengakarnya budaya korupsi pada tingkat individu.
Gemasi sendiri mengirimkan 16 delegasi untuk mengikuti kompetisi tersebut. Para delegasi tersebut ialah, Nadia Dhaifina, Muhammad Rizky Harahap, Ni Luh Putu Sriwardani, Amalia, Nikko Kurnia Hermawan, Shely Napitupulu, Astrid Widya Natasaha, Vena Citra Utami, Luqmanul Hakim, Dika Satya Kameswara, Riyen Herdiyanti, Ridwan Nurjaman, Himawan Pradipta, Sharon Patricia Kandou, Resa Nurfatimah Sobandi, dan Nurina Asyyanti.
Adapun kompetisi tersebut terdiri dari 5 kategori perlombaan, yaitu Writing, Newscasting, Speech, Story-Telling, dan Debating. Diikuti oleh beberapa perguruan tinggi di Indonesia, para delegasi pun optimis dapat meraih juara di ajang tersebut.
Menurut Ridwan yang juga sebagai Ketua Gemasi FIB Unpad, motivasi awal mereka untuk mengikuti kompetisi tersebut ialah untuk menambah jaringan dengan mahasiswa Sastra Inggri dari universitas lain. “Dari awal kita tidak pernah nervous karena motivasi kita untuk menambah jaringan dengan Sastra Inggris di universitas lain. Tapi kita tetap optimis meraih juara,” ujar Ridwan.
Mereka sendiri pun berharap dengan menjadi juara pada kompetisi tersebut dapat lebih mengeksiskan Gemasi di luar Unpad. “Kita akan mengikuti lagi kompetisi-kompetisi lain dan optimis untuk menjadi juara,” tutur Ridwan.*
Laporan oleh: Maulana / eh *
The post Gemasi FIB Unpad Juara Umum Annual National SAEED Competition di UIN SGD Bandung appeared first on Universitas Padjadjaran.